5 Ikan Air Tawar Penghias Kolam

Kabar gembira bagi para pecinta ikan, kali ini kita bakal kasih rekomendasi ikan hias air tawar yang pastinya cantik untuk dilihat.

5 Ikan Air Tawar Penghias Kolam.

Ikan Discus

Ikan hias ini adalah ikan asing, karena berasal dari sungai Amazon, Amerika Selatan. Setiap orang yang melihat ikan ini dijamin akan terkesima dengan corak warna-warninya serta tubuhnya yang tidak terlalu besar. Sayangnya, ikan hias tawar ini tidak cocok dipelihara oleh para pemula ya!. Sebab ikan ini membutuhkan perawataannya yang ekstra untuk memeliharanya

 

Ikan Black Phantom

Sama seperti Discus, Ikan Black Phantom juga berasal dari Amazon. Ikan ini memliki warna hitam yang memberi kesan seram. Ikan ini mendapat sebutan hantu hitam karena warna ikan hias ini memang hampir keseluruhan berwarna hitam atau ada juga yang menyebutnya ikan bendera karena ketika ikan ini berenang seperti bendera berkibar.

Ikan Botia

Untuk yang satu ini, ikan ini telah menjadi primadona di kalangan ikan hias air tawar lainnya. Peminatnya yang banyak sampai disemua negara di dunia. Ikan botia termasuk jenis ikan hias air tawar dari family Cobitidae, dan merupakan salah satu jenis ikan hias air tawar yang paling banyak diburu para pecinta ikan hias air tawar untuk menghiasi akuarium mereka. Ikan botia berwarna kuning cerah dengan tiga garis lebar berwarna hitam. Habitat ikan botia berada di daerah perairan jernih dengan bebatuan sebagai dasarnya. Dan yang perlu kita kagumi, ada 2 spesies ikan ini yang berasal dari Indonesia, yaitu Botia Macan dan Botia Badut.

Ikan Neon Tetra

Ikan Neon Tetra ini harus kalian miliki di akuarium kalian. Sebab warna nya yang biru seperti menyala bagaikan neon ini akan membuat akuarium kalian menjadi indah. Dengan nama latin Paracheirodon innesi, ikan ini menjadi pilihan utama ikan hias air tawar yang ada di akuarium.

Ikan Peacock bass

Jika kalian ingin punya ikan predator di kolam ikan kalian, Peacock bass bisa menjadi pilihannya. Ikan ini punya corak dan warna tubuh yang eksotis. Biarpun merupakan ikan predator, cara perawatan ikan ini tergolong mudah kok. Cukup beri makan teratur, jaga kualitas air dan ekosistem kolam, serta pelihara 2-3 ikan jenis yang sama untuk menghindari ikan menjadi stres.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>