Kali ini akan membahas tentang Ikan Buntal, ikan yang memiliki penampilan unik ini ternyata memiliki berbagai macam fakta unik tentang dirinya. Seperti yang kalian tau, ikan ini merupakan jenis ikan air laut. Selain beracun, namun ikan ini bisa dijadikan makanan. Penasaran ? Berikut 5 fakta unik ikan buntal yang banyak orang belum tahu.
1.Memiliki Racun Yang Mematikan
Jika kemampuan bertahan dengan mebesarkan dirinya belum cukup untuk melindungi Ikan Buntal, beberapa jenis ikan buntal punya pertahanan yang lain seperti duri-duri tajam. Jika sang pemangsa masih belum takut juga, ikan buntal punya senjata terakhir untuk bertahan hidup yang paling berbahaya yaitu racun yang sangat mematikan.
Racun yang terdapat didalam ikan ini disebut tetrodotoxin atau disingkat TTX. Menurut penelitian Tetrdotoxin ternyata punya kekuatan100x lipat lebih mematikan dibandingkan racun sianida. Efek yang akan timbul terkena racun ini Anda bisa mengalami kelumpuhan dan susah bernafas, yang paling parahnya bisa membunuh si korban.
2.Bisa Dikonsumsi
Walapun dikenal sebagai ikan yang mematikan, bukan berarti tidak bisa di konsumsi. Tapi, pastinya mengolah ikan buntal perlu skill khusus untuk mencegah racun tersebut masuk ke tubuh Anda.
Jika dijual dalam berupa olahan masakan, ikan buntal dihargai sangat mahal dikarenakan cara memasaknya yang cukup sulit. Umumnya, Anda bisa menemukan menu olahan ikan buntal di restoran Jepang.
3.Populasi Beragam
Ikan Buntal memiliki sekitar 120 jenis yang tersebar di penjuruh dunia. Mayoritas hidup di perairan laut tropis dan subtropis, namun beberapa jenis hidup di perairan payau ada juga di air tawar. Semua jenis ikan buntal mempunyai ciri tubuh panjang dan meruncing berbentuk oval dan memiliki kepala yang bulat.
Ada beberapa jenis memiliki ciri warna yang cerah, hal tersebut mengindikasikan tingkat racun yang dimilikinya. Tapi, ada beberapa ikan buntal yang memiliki warna pucat untuk beradaptasi dengan lingkungannya.
4.Bisa Menggembungkan Tubuhnya
Selain memiliki racun yang mematikan, ikan ini juga bisa menggembungkan tubuhnya. Bentuk ikan ini akan terlihat seperti bola dan bisa mengeluarkan duri-duri tajam lagi beracun dari dalam tubuhnya. Karena terdapat duri beracun tersebut hal itu membuat predator lain mau memangsa akan menghindar.
5.Membangun Sarangnya Sendiri
Ikan buntal mempunyai kebiasaan untuk membangun sarangnya sendiri. Ikan buntal jantan akan membangun sarang di area berpasir, sarang yang dibuat berbentuk lingkaran dan memiliki diameter sekitar 1.5 sampai 1.8 meter.
Selain untuk berlindung, tujuan ikan buntal membangun sarang ialah untuk menarik perhatian si betina. Sarang itu digunakan juga untuk mereka berkembang biak, dengan menyimpan telur-telur didalam sarang.